Sidik Jari
Sidik jari merupakan struktur genetika dalam bentuk rangka yang sangat detail dan tanda yang melekat pada diri manusia yang tidak dapat di hapus atau di ubah. Sidik jari ibarat barcode diri manusia yang menandakan tidak ada pribadi yang sama. Pola pembentukan garis-garis sidik jari terbentuk sejak embrio berusia 13 minggu dalam kandungan. Saat itu, tonjolan ujung jari, interdigital, area thenar (berhubungan dengan telapak tangan dan kaki), dan hypothenar di tangan mulai terbentuk. Formasi tersebut terlengkapi ketika janin berusia 24 minggu dan terus berkembang seiring dengan perkembangan sel saraf otak. Jumlah garis-garis sidik jari tidak akan pernah berubah setelah bayi dilahirkan karena pola sidik jari dipengaruhi oleh DNA seseorang. Sidik jari bersifat genetic yaitu diturunkan dari orangtua. Penelitian sidik jari sudah dilakukan sejak masa lampau. Penelitian ini berkembang menjadi disiplin ilmu yang disebut dengan dermatoglyphics, yakn